Fisioterapi, itu pilihanku
Fisioterapi, Itu Pilihan Saya
Ketika saya duduk di TK, saya bercita-cita untuk menjadi seorang Dokter, selanjutnya SD, saya memiliki cita-cita menjadi seorang guru, lalu SMP saya ingin menjadi seorang polwan tapi kandas begitu saja karena tinggi badan kurang memadai dan setelah saya masuk SMA saya bercita-cita menjadi seorang perawat. Tidak tahu kenapa tiba-tiba saya berubah fikiran. Alhamdulillah saya telah mengambil jurusan fisioterapi, fikes di UMM dan diterima pada jalur undangan gelombang 1.
Program Studi S1 Fisioterapi merupakan satu-satunya S1 Fisioterapi di Jawa Timur, yang disiapkan untuk mencetak Sarjana Fisioterapi yang mampu memberikan layanan kesehatan untuk individu dan atau kelompok dengan mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan keilmuan yang kokoh dan ketrampilan yang handal dan mampu menjawab tantangan globalisasi.
Program Studi Fisioterapi diselesaikan selama 8 semester atau 4 tahun dengan gelar Sarjana Fisioterapi (S.Ft) dan dilanjutkan dengan pendidikan Profesi dengan gelar Fisioterapis (Physio).
S-1 Fisioterapi, fikes angkatan saya 2018 sekarang berada dikampus I yang terletak di Jl.Bandung, dulunya fisioterapi berada di Rumah Sakit UMM. Mungkin pemindahan tempat ini supaya pembelajaran lebih konsen.
Saya memilih jurusan fisoterapi hal yang paling penting bisa/dapat membantu orang yang sedang mengalami gangguan pada system gerak. Fisioterapi termasuk jurusan yang masih langka/ jarang didengar orang. Lulusannya memiliki peluang kerja yang sangat luas dan tidak terbatas di rumah sakit saja, namun dapat dikembangkan hingga Praktek Mandiri, Home care, klub-klub olah raga, Fitness center, lembaga-lembaga khusus bidang olah raga serta cabang-cabangnya (KONI, PSSI dll).
Wassalamualaikum Wr.Wb.
Komentar
Posting Komentar